Kontak Kami

Bandung: Jl. Soekarno-Hatta No.439, Kb. Lega, Kec. Bojongloa Kidul, Kota Bandung, Jawa Barat 40235

Jakarta: Jl. Tebet Barat IX No.31, RT.4/RW.4, Tebet Bar., Kec. Tebet, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12810

Residensial:
0812-9490-5991

Bisnis:
0853-1485-1300

Category: Blog

Read More

Pasang PLTS dirumah bisa DP 0%?

Halo LenSOLAR Community!

Sekarang siapa pun bisa memiliki PLTS di rumahnya masing-masing dengan DP 0% loh! Kamu bisa menikmati listrik gratis seumur hidup dan bisa menghemat tagihan listrik hingga 30% loh.

Matahari sebagai sumber kehidupan di bumi, selain sebagai alternatif sumber energi listrik, bisa bermafaat pula meningkatkan imunitas tubuh kita melawan virus Covid-19 yang kini mendera dunia. Menurut beberapa penelitian, sinar matahari efektif pada pukul 10-11 siang itu mengandung Ultraviolet B (www.ncbi.nlm.nih.gov). Saat sinar masuk kulit akan membentuk vitamin D3, vitamin D3 ini yang bermanfaat meningkatkan imunitas, mencegah kanker dan autoimun (bukan menyembuhkan), hingga membantu menyerap kalsium dan fosfor. Waktu berjemurnya disarankan 15-20 menit sudah cukup.

#lenindustri #innovation #inovasi #technology #tech #teknologi #bumn #infoteknologi #energy #listrik #tenagasurya #energisurya #tenagamatahari #energimatahari #plts#solarpanel #energiterbarukan #listriktenagasurya #karyaanakbangsa #renewableenergy #solarpower #solarenergy #cleanenergy #sun #solar #photovoltaic #futureenergy

source: Len Industri

Read More

Mengetahui Komponen Utama PLTS Atap On-Grid Bersama LenSOLAR

Solar Cell / PV Module

PV Module merupakan perangkat yang terdiri dari sel Photovoltaic yang berfungsi menyerap sinar matahari kemudian mengkonversinya sehingga menjadi energi listrik. Teknologi Solar Panel telah dikembangkan secara luas. Melalui Solar Panel, sinar matahari dikonversi menjadi energi listrik. Hasil konversi inilah yang kemudian dapat dimanfaatkan untuk mengoperasikan perangkat elektronik. Secara umum terdapat tiga jenis Solar Panel, Monokristal (mono-crystalline), Polikristal (Poly-crystalline) dan Thin Film Photovoltaic. Monokristal adalah panel yang paling efisien yang dihasilkan dengan teknologi terkinidan menghasilkan daya listrik persatuan luasyang paling tinggi. Sedangkan Polikristal memiliki susunan kristal acak karena dipabrikasi dengan proses pengecorandan Thin Film Photovoltaic adalah panel dengan dua lapisan yang memiliki struktur lapisantipis mikrokristal-silikondan amorphous dengan efisiensi modul hingga 8.5%.

Grid-Inverter

Inverter adalah Rangkaian elektronika daya yang digunakan untuk mengkonversikan tegangan searah (DC) ke suatu tegangan bolak-balik (AC). Ada beberapa topologi inverter yang ada sekarang ini, dari yang hanya menghasilkan tegangan keluaran kotak bolak-balik (push-pull inverter) sampai yang sudah bisa menghasilkan tegangan sinus murni (tanpa harmonisa). Inverter satu fasa, tiga fasa sampai dengan multi fasa dan ada juga yang namanya inverter multilevel (kapasitor split, diode clamped dan susunan kaskade).

Dalam dunia praktis, umumnya terdapat 2 jenis inverter, yaitu Grid Inverter dan Baterai inverter (Bidirectional Inverter). Tiap jenisnya memiliki fungsi yang berbeda. Grid inverter dipasang sebagai penghubung antara PV dengan Panel AC sedangkan Baterai inverter menghubungkan Panel Baterai dengan Panel AC.

kWh Meter Export-Import

Mempunyai fungsi seperti kWh meter konvensional, namun dapat menghitung energi yang digunakan dari PLN ke beban listrik di rumah dan dari PLTS ke jaringan PLN.

Penggunaan PLTS On-Grid Rooftop harus disertai dengan penggantian kWh meter konvensional menjadi kWh meter ekspor-impor. Hal tersebut karena:

kWh Meter Konvensional

Mengukur besar energi listrik yang disuplai PLN untuk rumah, namun tidak dapat menginterpretasikan produksi energi listrik dari PLTS Atap yang diekspor ke jaringan PLN. Kondisi tersebut mengakibatkan energi listrik yang diekspor terhitung sebagai beban rumah yang digunakan.

kWh Meter Ekspor-Impor

Mampu mengukur jumlah energi listrik yang diekspor dari PLTS Atap ke jaringan PLN dan sebaliknya yaitu impor dari jaringan PLN ke beban rumah. Sehingga Anda akan memperoleh penghematan tagihan listrik sesuai dengan nilai energi listrik yang diekspor.

Read More

Mengenal Pembangkit Listrik Tenaga Surya Atap On-Grid bersama LenSOLAR

PLTS Atap On-Grid adalah pembangkit listrik ramah lingkungan yang memanfaatkan lahan diatap rumah atau gedung untuk menghasilkan energi listrik. Energi listrik yang dihasilkan langsung disuplai ke jaringan listrik setempat dan langsung menjadi penghemat listrik PLN pada saat siang hari. Jika energi yang dihasilkan lebih besar daripada pemakaian beban setempat, maka kelebihan energi tersebut akan ter-ekspor ke jaringan PLN yang akan tercatat sampai akhir bulan dan menjadi faktor pengurang tambahan pembayaran listrik ke PLN.

Berikut adalah 8 karakteristik PLTS Atap On-Grid versi LenSOLAR:

  1. Pemasangan PLTS Atap On-Grid tidak menambah daya listrik yang sudah terpasang di rumah Anda.
  2. Sistem PLTS Atap On-Grid akan memproduksi energi listrik saat mendapat sinar matahari, dan berhenti memproduksi di malam hari.
  3. Kondisi optimal PLTS Atap On-Grid bekerja pada pukul 10:00 WIB sampai 14:00 WIB dengan cuaca atau kondisi normal.
  4. Sistem PLTS Atap On-Grid mampu menstabilkan tegangan listrik yang dihasilkan, sehingga menjaga peralatan elektronik yang digunakan menjadi lebih tahan lama.
  5. Sistem PLTS Atap On-Grid akan mengutamakan kebutuhan beban rumah terlebih dahulu. Setelah energi listrik yang diperlukan terpenuhi, sisa energi listrikyang tidak digunakan untuk beban rumah maka akan diekspor ke jaringan PLN.
  6. Berdasarkan karakteristik PLTS Atap On-Grid No. 5, hal tersebut menunjukkan bahwa sistem ini berorientasi pada penghematan listrik dari penggunaan sebelumnya.
  7. Sistem PLTS Atap On-Gridtidak dapat berdiri sendiri, sehingga saat listrik PLN mati sistem PLTS Atap On-Grid-pun ikut mati. Ini merupakan fitur proteksi anti-islanding yang berfungsi untuk mencegah mengalirnya listrik ke jaringan PLN pada saat terjadi pemadaman.
  8. Jika kWh meter ekspor-impor belum terpasang dan pemakaian listrik pada siang hari rendah, maka disarankan agar PLTS Atap On-Grid tidak dinyalakan terlebih dahulu. Hal ini untuk menghindari kesalahan baca kWh konvensional yang menganggap kelebihan daya produksi sebagai beban.
Read More

LenSOLAR di Indonesia Properti Expo 2019

Dalam rangka mengenalkan produk Pembangkit Listrik Tenaga Surya Atap (PLTS Atap) kepada khalayak yang lebih luas, beberapa waktu lalu LenSOLAR mengikuti Pameran Indonesia Properti Expo (IPEX) 2019 di Jakarta Convention Center (JCC) Senayan pada tanggal 16 – 24 November 2019. IPEX merupakan pameran Properti Terbesar di Indonesia yang telah di selenggarakan sebanyak 37 kali. Tujuan dari pameran IPEX ini yaitu hadir untuk mempermudah masyarakat serta menjadi sarana berkomunikasi antara peserta pameran dan pengunjung yang ingin membeli hunian pribadi maupun berinvestasi

Pada pameran tersebut, LenSOLAR memberikan edukasi kepada pengunjung yang ingin membeli rumah mengenai energi baru terbarukan yang ramah lingkungan khususnya PLTS Atap LenSOLAR sebagai sumber energi masa depan.

Maka dengan memberikan edukasi sesering mungkin terhadap masyarakat mengenai PLTS Atap ini, diharapkan penggunaan energi baru terbarukan akan meningkat dari tahun ke tahun.

C
A
L
C
U
L
A
T
O
R
Hitung Sekarang!

Daya Listrik Anda:

kW:

...

Luas Lahan Minimal:

...

Estimasi Penghematan:

...

Estimasi Harga:

...

*Harga sudah termasuk instalasi & penggantian kWh ekspor - impor di daerah Bandung & Jabodetabek.